REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Wanita lebih rawan terkena osteoporosis dibanding pria. Hal ini dikatakan dokter pusat ilmu olahraga (PIO) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, dr Tanya Rotikan SpKO. Menurutnya hal ini ini dikarenakan hormon esterogen yang ada pada tubuh wanita.
Hormon ini, mengakibatkan wanita mengalami siklus khas. "Esterogen ini mengakibatkan wanita datang bulan, hamil, menyusui, dan monopause. Peristiwa ini menyebabkan kalsium pada tubuh wanita mudah terlepas sehingga tulang keropos lebih mudah terjadi pada wanita ketimbang pria," ujarnya.
Osteoporosis umumnya terjadi pada umur 30 sampai 40 tahun. Karena itu, Tanya menyarankan wanita untuk rajin menabung kalsium. "Pada umur sekitar 30, proses pelepasan kalsium lebih cepat dibanding penyerapan. Sebelum 30 proses pemadatan pulang akan lebih aktif. Karena itu sebelum 30 wanita harus rajin mengkonsumsi kalsium," ujarnya.
Asupan kalsium per hari disarankan 1000 sampai 1200 miligram perhari. Sedangkan untuk umur di atas 30, konsumsi kalsium disarankan 1200 sampai 1300 per hari.
Untuk makanan dengan kadar kalsium tinggi bisa didapat dari sayuran hijau, ikan, atau kacang-kacangan. Kalsium juga didapat dari sinar matahari. "Jangan lupa minum susu," pesannya.
Hormon ini, mengakibatkan wanita mengalami siklus khas. "Esterogen ini mengakibatkan wanita datang bulan, hamil, menyusui, dan monopause. Peristiwa ini menyebabkan kalsium pada tubuh wanita mudah terlepas sehingga tulang keropos lebih mudah terjadi pada wanita ketimbang pria," ujarnya.
Osteoporosis umumnya terjadi pada umur 30 sampai 40 tahun. Karena itu, Tanya menyarankan wanita untuk rajin menabung kalsium. "Pada umur sekitar 30, proses pelepasan kalsium lebih cepat dibanding penyerapan. Sebelum 30 proses pemadatan pulang akan lebih aktif. Karena itu sebelum 30 wanita harus rajin mengkonsumsi kalsium," ujarnya.
Asupan kalsium per hari disarankan 1000 sampai 1200 miligram perhari. Sedangkan untuk umur di atas 30, konsumsi kalsium disarankan 1200 sampai 1300 per hari.
Untuk makanan dengan kadar kalsium tinggi bisa didapat dari sayuran hijau, ikan, atau kacang-kacangan. Kalsium juga didapat dari sinar matahari. "Jangan lupa minum susu," pesannya.
0 komentar:
Posting Komentar